Blog milik Ria Rochma, blogger Gresik, Jawa Timur. Tulisan tentang parenting, gaya hidup, wisata, kecantikan, dan tips banyak ditulis di sini.

Pernak-Pernik Backstreet Boys, Barang Jadul Milik Saya (Note 1)

| on
Rabu, September 19, 2012
Barang jadul milik saya? Kaset lagu dan gantungan kunci. Walah, wong cuma kaset sama gantungan kunci aja kok dibanggain? Jelas dong, itu barang kesayangan saya sejak saya SMP. Tahun 1998.

Sejak saya masuk SMP, saya punya banyak teman yang suka sekali dengan boyband. Masih ingat nggak dengan Backstreet Boys, N'Sync, Boyzone, Blue, dan lain sebagainya? Waduh, dulu kalau sudah ngomongin boyband, nggak ada habisnya. Jelas dong, namanya juga anak SMP, namanya juga remaja, masih suka sama yang namanya pengidolaan kan? Nggak jaman dulu, nggak jaman sekarang, idola itulah media peniru terbaik.

Kalau saya, dulu sangaaaaatttt suka sama Backstreet Boys alias BSB. Sampai saya pasang posternya besar sekali *dan banyak* di kamar. Sayangnya, setelah SMA dan saya mengambil jalur pesantren, berdasar ceramah kyai yang melarang ada poster di kamar, akhirnya poster-poster itu saya cabut dan simpan. Sekarang, sudah terbuang entah dimana *sayang sebenarnya*.

Ups, Nick Carter kala itu keren abis boo..!! Bayangin, dari semua personel, hanya dia yang paling muda dan paling ganteng. Hahaha, anak SMP mana ngefans sama yang udah kumisan macam AJ? Nggak kali. Meskipun suara dia paling nggak enak, tapi sumpah, ketika itu senyumnya menggoda sekali. Dengan satu ujung bibir ditarik ke atas sambil mengangkat sedikit kepala. Kwkwww.

Itu wajah Nick Carter di kalender mini. ganteng bukan?

Mari Menyelesaikan Tanggung Jawab Sebelum Kita Meninggal

| on
Kamis, September 13, 2012
Dalam waktu 2 bulan, 3 teman kerja di sekolah meninggal secara tidak terduga. Satu orang adalah guru TIK, dan dua orang merupakan karyawan sekolah yang bertugas membersihkan sekolah. Guru TIK itu, namanya bu Pri. Meninggal mendadak karena sakit asam urat dan kolesterol setelah sebelumnya masuk RS 2 hari karena strock. Dua orang karyawan itu, satunya bernama pak Zaenal, satunya namanya pak Naryo. Pak Zaenal sudah lama memang sakit diabetes, dan sudah hampir 2 tahun tidak aktif bekerja karena kondisi kesehatan yang tidak memungkinkan. Sedangkan pak Naryo, tidak sakit apa-apa dan meninggal ketika sedang tidur.

Bu Pri dan bu Reni, rekan kerja

Giveaway Novel Cinderella Syndrome, Leyla Hana

| on
Sabtu, September 08, 2012

Saya mengikuti GA Bunda Leyla Hanna yang diharuskan membuat sinopsis dengan ending berdasarkan imajinasi masing-masing peserta GA. Saya mengambiltokoh Annisa, gutu TK yang berusia 28 tahun. silahkan membaca sinopsis ala saya :)

***

Adalah Annisa Dwi, wanita yang umurnya menjelang ke arah 30 tahun. Berprofesi sebagai guru TK di pinggiran Surabaya. Masih single. Merasakan berpacaran hanya dua kali semenjak dirinya merubah penampilannya ketika kuliah semester  5. Pacar pertamanya, ketika dirinya mulai bekerja, sekitar 5 tahun yang lalu. Dan pacar keduanya, ketika dirinya berusia 27 tahun. Dan payahnya, kedua pacarnya memutuskannya karena mereka sudah memiliki kekasih baru alias Annisa diduakan. Merasa dikhianati dua kali, akhirnya Annisa hanya berani mengagumi saja, tidak berani untuk terlalu menunjukkan perasaan sukanya pada laki-laki yang disukainya.

Custom Post Signature

Custom Post  Signature