Blog milik Ria Rochma, blogger Gresik, Jawa Timur. Tulisan tentang parenting, gaya hidup, wisata, kecantikan, dan tips banyak ditulis di sini.

Marketplace yang Tepat untuk Memasarkan Produk Handmade

| on
Rabu, Juni 06, 2018

Belanja produk handmade punya pengaruh terhadap “kesehatan” lingkungan. Alasannya, itemnya cenderung menggunakan bahan yang ramah lingkungan. Secara nggak langsung, handmade turut mendukung gerakan pelestarian lingkungan. 

Ada banyak jenis kerajinan tangan Indonesia yang sudah menjadi favorit di pasar dunia, antara lain adalah:
• Ukir kayu. Nggak tanggung-tanggung, produk ukir kayu ini bahkan udah banyak diekspor ke negara-negara Eropa. Jenisnya mulai dari patung, kaligrafi, relief, hingga jam tangan.
• Wayang. Pada umumnya, wayang terbuat dari bahan dasar kulit hewan seperti kambing, sapi, atau kerbau. Tapi ada juga jenis wayang yang dibuat dari bahan dasar kayu seperti bahan dasar jam tangan kayu. Saat ini wayang banyak dijadikan hiasan untuk mempercantik interior rumah. Kerajinan wayang ini bahkan telah diakui oleh UNESCO.
• Batik. Mirip seperti kerajinan ukir kayu, batik juga menonjolkan keindahan motifnya. Ada puluhan motif batik yang tersebar di seluruh pelosok nusantara. Kain batik juga menjadi salah satu pilihan favorit para selebriti untuk dipakai di acara-acara besar. 

Nah, dari sekian banyak jenis handmade Indonesia, produk jam tangan mungkin belum terlalu populer. Tapi jangan salah, ada kok produk jam tangan asli Indonesia yang sudah mendunia. 


Inspirasi produk jam tangan wanita asli tanah air
Biasanya, jam tangan identik dengan bahan metal atau karet sintetis. Tapi, ada juga jam tangan wanita kreasi perajin Indonesia yang terbuat dari kayu. Unik kan? Selain nilai estetika yang tinggi, jam tangan kayu juga punya banyak kelebihan lain.

• Motif alami kayu bikin jam tangan ini kelihatan mewah dan elegan. Cocok dipakai dalam berbagai acara, mulai dari yang santai sampai yang formal.
• Buat Anda yang kulitnya sensitif, jam tangan kayu ini lebih aman daripada material logam atau karet sintetis. Jadi, nggak perlu khawatir akan iritasi kulit.
• Selain itu, jam tangan kayu ini akan bikin penampilan kamu makin terlihat “limited edition”. Buat Anda yang nggak mau tampil mainstream, produk satu ini okelah buat dicoba.


Ada beberapa produsen jam tangan kayu asli Indonesia yang cukup terkenal di dunia, misalnya:
• RZ Woodcraft. Ini adalah produsen jam tangan kayu asal Bandung, Jawa Barat.
• Kaywoodwatch. Produsen yang satu ini berasal dari Pandeglang, Banten.
• Loosewood. Kalau produsen yang ini berasal dari Solo, Jawa Tengah.

Para perajin jam tangan wanita dari kayu tersebut memang telah berhasil mencuatkan produknya di pasaran. Tapi, bukan berarti mereka nggak punya kendala. Hambatan yang mereka alami umumnya juga dirasakan oleh kebanyakan perajin tanah air. Ada yang tahu?


Kendala utama para perajin handmade
Masalah pemasaran masih jadi hambatan utama para perajin Indonesia. Ini yang bikin kontribusi ekspor kerajinan tangan Indonesia masih tergolong kecil dibandingkan sektor lainnya. Ada banyak faktor yang memengaruhi sulitnya proses pemasaran kerajinan tangan Indonesia. Misal, kesulitan para perajin untuk mengakses modal dari perbankan.

Dengan modal yang nggak besar, para perajin mengalami banyak hambatan pemasaran. Misal dalam hal pendistribusian produk ke seluruh nusantara. Menjangkau pasar dalam negeri saja sulit, apalagi dunia? Para perajin Indonesia butuh wadah untuk dapat memasarkan produk mereka. 


Online marketplace adalah jawaban permasalahan di atas
Proses pemasaran sekarang sudah banyak bergeser ke media online. Hemat biaya adalah salah satu alasannya. Metode ini cocok buat para perajin lokal yang nggak punya modal besar. Persoalannya sekarang yaitu memilih marketplace yang tepat. Kalau salah tempat, bisa-bisa para perajin gulung tikar karena kalah saing dengan para kompetitor.


Qlapa.com adalah marketplace terbaik untuk mengakomodasi produk kerajinan tangan. Berbagai jenis produk handmade tumpah-ruah di sini, termasuk jam tangan wanita. Kalau anda adalah seorang perajin, bergabung di marketplace ini akan mendapatkan berbagai keuntungan. Salah satunya adalah para perajin nggak perlu khawatir untuk bersaing dengan merek luar negeri, karena semua produk kerajinan di sini berasal dari produsen lokal.

Dan buat Anda yang ingin punya jam tangan berbahan kayu, Anda juga bisa mendapatkannya di Qlapa.com. Kualitas produk di marketplace ini diupayakan sekali nggak bikin kecewa para pembeli dan harganya juga nggak terlalu menguras dompet. Yang menarik lagi, Anda juga bisa pesan jam tangan wanita secara custom lho! Jadi akan lebih sesuai karakter Anda. Keren kan?



2 komentar on "Marketplace yang Tepat untuk Memasarkan Produk Handmade"
  1. Aku sering banget liat temen2 beli disini. Kayaknya sometimes boleh dicoba nih..

    BalasHapus
  2. Katanya emang enak jualan dan belanja di Qlapa, semacam Etsynya indonesia gitu ya hehe...

    BalasHapus

Jangan lupa kasih komen setelah baca. Tapi dimoderasi dulu yak karena banyak spam ^____^

Custom Post Signature

Custom Post  Signature