Blog milik Ria Rochma, blogger Gresik, Jawa Timur. Tulisan tentang parenting, gaya hidup, wisata, kecantikan, dan tips banyak ditulis di sini.

4 Tips Mengatasi Stres Saat #dirumahaja Selama Menghadapi Pandemi Covid-19

| on
Kamis, April 30, 2020
From Pixabay

Beberapa kota di Indonesia sudah menerapkan PSBB sebagai upaya menurunkan tingkat penularan virus Corona Covid-19. Salah satunya, Gresik. Kota yang saya tinggali sejak saya lahir. Kota yang berbatasan langsung dengan Surabaya, yang mana Surabaya menjadi kota di Jawa Timur dengan jumlah positif Covid-19 terbanyak.

Saat Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, mengajukan ke Kementrian Kesehatan perihal penerapan PSBB di tiga kota di Jawa Timur (Surabaya, Gresik dan Sidoarjo), saya mulai stres. Banyak yang saya pikirkan, termasuk salah satunya adalah kemungkinan pemeriksaan dengan menggunakan rapid test. Hanya saja, karena satu bulan sebelumnya sudah menerapkan #dirumahaja, stres itu tidak sampai pada level mengkhawatirkan.

Drama Korea Itaewon Class: Gantunglah Cita-Citamu Setinggi Langit!

| on
Senin, April 13, 2020
Itaewon Class Poster - foto: JTBC

Konon, makin besar mimpimu, makin besar kau tumbuh

Kalimat ini adalah salah satu dialog di dalam drama Korea terbaru di tahun 2020, Itaewon Class. Sebuah kalimat motivasi dari lead female yang sempat saya catat di note Huawei P9 Lite.

Drama yang menarik perhatian, karena sejak episode awal sudah menggambarkan tentang kerasnya kehidupan, yang kemudian tema ini dikembangkan ke banyak cerita di episode-episode selanjutnya. Kali ini, sengaja saya ingin menceritakan poin-poin apa saja yang saya tangkap selama menyelesaikan 16 episode drama yang diambil dari cerita webtoon dengan judul yang sama.

Review kali ini akan banyak mengandung spoiler. Kalau penasaran apa yang bakal saya ulas, silakan lanjut. Tapi kalau kalian nggak suka spoiler, stop sampai di sini ya!

Custom Post Signature

Custom Post  Signature